Cara Bayar BPJS Kesehatan pakai Livin' by Mandiri

Bagi kamu pengguna aplikasi Livin' by Mandiri, kamu bisa membayar iuran BPJS Kesehatan tiap bulannya langsung dari aplikasi.

Selain membayar iuran BPJS Kesehatan pada bulan berjalan, dengan menggunakan Livin', kamu bisa membayar iuran lebih dari satu bulan sekaligus dengan maksimum pembayaran dua belas bulan. Jadi, jika memiliki dana lebih akan lebih praktis membayar lebih dari satu bulan.

Berikut adalah langkah-langkah membayar BPJS Kesehatan melalui Livin' by Mandiri, pastikan kamu sudah menginstal aplikasi Livin' by Mandiri di smartphone kamu:

1. Pada halaman awal, tap Bayar.


2. Pilih BPJS.

3. Pilih BPJS Kesehatan Keluarga.

4. Masukkan nomor Virtual Account BPJS Kesehatan kamu dan pilih jumlah bulan yang akan dibayarkan, kemudian tap Lanjutkan.

5. Pada halaman konfirmasi pembayaran, tap Lanjutkan Bayar.


6. Terakhir masukkan PIN Livin' kamu untuk menyelesaikan pembayaran.

Keuntungan membayar iuran BPJS Kesehatan menggunakan Livin' by Mandiri:
  • Praktis, kamu tidak perlu membayar tagihan melalui ATM atau pergi ke counter penjualan pulsa.
  • Biaya admin rendah.
  • Bisa membayar tagihan lebih dari satu bulan.
  • Pembayaran akan memotong saldo rekening saat itu juga.
  • Pembayaran iuran bisa dilakukan kapan saja dan minim kendala.
Demikian cara membayar BPJS Kesehatan pakai Livin' by Mandiri.


Bagi kami, komentar dari kamu sangatlah berharga.

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak