Punya blog di Blogspot tapi masih pakai sub-domain blogspot.com? Supaya lebih keren, kamu bisa ganti nama domain blog kamu menjadi .com .net atau .id.
Sebagai contoh, misalkan nama domain blog kamu adalah example.blogspot.com, maka akan kita ganti menjadi example.com atau example.id dan sebagainya.
Nama domain yang caraprima.com sebutkan di atas adalah TLD (Top-Level Domain) yang biasa dipakai oleh website terkemuka.
Dengan mengganti nama domain blog menjadi TLD, blog kamu akan terlihat lebih keren, profesional dan pada akhirnya akan meningkatkan kunjungan, terutama pembaca yang berasal dari mesin pencari seperti Google Pencarian atau Bing yang cenderung memilih website dengan nama domain TLD untuk menemukan artikel yang mereka cari.
Sebelum kita mengganti nama domain blog menjadi TLD, perlu diketahui kalau kita perlu membeli nama domain TLD melalui Registrar Domain seperti rumahweb.com atau jagoanhosting.com. Tenang, harga domainnya cukup terjangkau, hanya seratus ribuan per tahun.
Jika kita sudah membeli domain TLD, berikut adalah langkah-langkah mengintegrasikannya di blog kamu, sebagai contoh caraprima.com menggunakan registrar Jagoan Hosting. Jika kamu menggunakan registrar lain, langkah-langkah berikut akan serupa:
Beli Domain TLD
Kustom Domain di Blogspot
1. Akses blogger.com dan masuk menggunakan akun Google kamu.
2. Klik Setelan > Klik Domain Kustom > Masukkan nama domain (diawali www, contoh www.caraprima.com) > Simpan.
3. Salin CNAME yang ada di dua kotak berikut, setelahnya akan dimasukkan ke konfigurasi Domain Name System (DNS) pada registrar yang kamu gunakan.
Konfigurasi Domain Name System (DNS) di Registrar
1. Klik Atur Domain.
2. Pilih menu DNS Management.
3. Masukkan CNAME kustom domain di atas dan sesuaikan dengan kolom berikut. Tambahkan juga Alamat IP A Record berikut 216.239.32.21 216.239.34.21 216.239.36.21 216.239.38.21, lalu klik Save Changes.
6. Selanjutnya, kembali ke kustom domain di Blogspot, klik Save.
7. Tunggu proses propagasi sekitar satu jam sampai satu hari. Selama proses propagasi, blog kamu tidak dapat diakses.
8. Sampai di sini, blog kamu sudah dapat diakses dengan nama domain TLD. Untuk menyempurnakannya, aktifkan pengalihan HTTPS pada menu Setelan di Blogspot.
Demikian cara Custom Domain Blogspot menjadi Top-Level Domain.
Tutorial Blogspot lainnya: https://www.caraprima.com/search/label/Blogspot
Tags:
Blogspot