Untuk mempermudah konfigurasi, router Mikrotik dilengkapi dengan konfigurasi bawaan (default configuration) yang bisa kamu aplikasikan saat konfigurasi awal atau setelah reset router.
Konfigurasi bawaan cocok bagi yang baru mengenal Mikrotik dan yang ingin melakukan konfigurasi secara praktis melalui fitur Quick Set.
Namun, karena didesain secara umum, ada kalanya konfigurasi bawaan tidak cocok dengan konfigurasi yang kita buat setelahnya, terdapat perintah yang ambigu atau mempersulit kita dalam melakukan konfigurasi karena di beberapa fitur sudah terisi perintah bawaan.
Untuk itu, lebih baik kamu menghapus konfigurasi bawaan sehingga saat awal melakukan konfigurasi menjadi lebih mudah dan kestabilan router tetap terjaga, tidak ada perintah yang berulang atau konflik.
Berikut adalah cara menghapus konfigurasi bawaan Mikrotik saat awal menggunakan atau setelah reset Mikrotik:
1. Hubungkan komputer kamu ke Mikrotik menggunakan kabel UTP atau cara lainnya.
2. Akses Mikrotik menggunakan Winbox.
Baca Juga: Cara Login Mikrotik Menggunakan Winbox
3. Akses menu Terminal lalu ketikkan perintah berikut:
/system reset-configuration no-defaults=yes skip-backup=yes
Cara lainnya adalah dengan melaui menu System > Reset Configuration > Ceklis No Default Configuration > Reset Configuration.
Baca Juga: Cara Tampilkan Seluruh Konfigurasi Mikrotik
Catatan:
- Cara ini akan me-reset router Mikrotik kamu, seluruh perintah yang terpasang akan terhapus. Sebaiknya, backup konfigurasi router kamu sebelum mencoba cara di atas.
Artikel bertajuk Mikrotik lainnya dapat kamu lihat di https://www.caraprima.com/search/label/Mikrotik